Tak sanggup beringsut mencari teduh
Hanya tulang,
Daging telah habis terkoyak nasar lapar
Kini dia gemeretak di landa kejam mentari
Retak-retak dalam tubuh kian nyata
Semakin nyata,
Kenapa harus tergolek di pasir panas ini???
Aku berhak mendapat keteduhan.!
Angin bawa aku !!
Elang cengkram aku !!
Kenapa kalian ??
Tak kah kalian mengerti bahasaku???
Akh...!!
Tulang kini menanti,
Apakah nasib masih menghukumnya kelak
Atau membebaskan dia selamanya
Menuju nirwana swarga loka..
Originaly posted rumahtipsmenarik.blogspot.com
{ 0 comments... Views All / Send Comment! }
Post a Comment